Tips Memilih Smartphone Gaming Terbaik

Tips Memilih Smartphone Gaming Terbaik
Gadget Gaming
Ponsel atau telepone genggam merupakan salah satu gadget yang saat ini memiliki peranan penting bagi semua orang. Salah satu fungsi utama dari smartphone adalah untuk melakukan komunikasi tanpa dibatasi oleh jarak maupun waktu. Akan tetapi dengan teknologi yang semakin canggih dan semakin berkembang, teknologi yang ada di dalam sebuah telepon genggam mengalami kemajuan yang sangat pesat. 

Saat ini ponsel hadir dengan fungsi yang tidak hanya sekedar menjadi media untuk melakukan komunikasi akan tetapi juga mampu menjalankan beberapa fungsi lainnya diantaranya adalah memutar video maupun musik, menjadi sebuah kamera, sebagai salah satu gadget gaming hingga mampu terhubung dengan internet.

Para pecinta geme saat ini tidak usah membeli gadget gaming khusus saat akan menjalankan game favoritnya. Cukup dengan mengunduh aplikasi game yang diinginkan maka ponsel yang dimilikinya akan mampu menjalankan game tersebut. akan tetapi saat akan memfungsikan ponsel sebagai gadget gaming ada baiknya kita harus mampu memperhatikan beberapa macam hal yang ada di bawah ini, di antaranya adalah :
Tips Memilih Smartphone Gaming Terbaik
Gadget Gaming
  • Ukuran RAM yang dimiliki oleh ponsel tersebut. ukuran RAM yang dimiliki oleh sebuah smartphone atau ponsel akan mempengaruhi sebuah ponsel saat menjalankan sebuah aplikasi termasuk game. Agar game yang akan dijalankan mampu berjalan dengan sangat baik maka ponsel yang kita miliki harus mempunyai RAM dengan ukuran yang cukup besar. Saat ini ada beberapa ponsel yang memiliki ukuran RAM yang cukup besar hingga 4GB

  • Ukuran layar. Tanpa bisa kita pungkiri lagi bahwa ukuran layar sebuah smartphone akan mempengaruhi kenyamanan kita saat memainkan sebuah game. Ukuran minimal bentang layar yang dimiliki oleh sebuah ponsel yang akan digunakan untuk bermain game minimal 4-5 hingga 5,5 inchi.

  • Ukuran batrei. Kenyamanan kita saat bermain game akan terganggu apabila ponsel yangkita miliki selalu meminta untuk mengisi daya batrei nya. Agar kita tidak terlalu sering menghubungkan ponsel yang kita miliki dengan aliran listrik maka ada baiknya kita harus mampu memilih sebuah smartphone yang memiliki ukuran daya yang cukup besar.

Posting Komentar